Bakal Gandeng Kalangan Muslim, Lengkong Buka Poros Baru

0
Foto: Victorine Lengkong

Paparan.ID Bitung – Di tengah panasnya persaingan pendukung Calon Walikota dan Wakil Walikota Bitung MaMa (Maximilian-Maurits) dalam berkontestasi pada Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota (Pilwako) Bitung, menyeruak satu nama yang digadang-gadang akan mewakili Partai Golongan Karya (Golkar) yaitu Victorine Lengkong.

Partai besutan Airlangga Hartarto yang memiliki 4 kursi di DPRD Bitung itu dikabarkan mulai membangun komunikasi dengan Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Demokrat yang memiliki masing-masing 2 kursi.

Kabarnya mantan Kepala Dinas (Kadis) Pariwisata Kota Bitung yang pernah juga menjabat sebagai Kepala Bagian Tata Usaha Pimpinan, Camat Maesa dan Camat Aertembaga untuk maju sebagai Calon Walikota Bitung ini kelihatannya bukan isapan jempol. Beberapa nama tokoh Muslim di Kota Cakalang mulai dilirik untuk dipasangkan dengan Orin nama akrab Aparatur Sipil Negara (ASN) cantik yang pernah viral di media sosial beberapa waktu lalu ini.

Jika benar Orin maju berpasangan dengan tokoh dari kalangan Muslim Kota Bitung, dapat dipastikan bakal mengganggu perolehan suara para muka lama yang akan diusung oleh Partai Nasional Demokrat (NasDem) dan Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan.

Beberapa kalangan mengatakan jika Orin memilih tokoh Muslim sebagai pendamping, sangat mungkin pasangan ini akan menjadi pilihan bagi kalangan Umat Muslim yang menginginkan adanya keterwakilan di Pemerintahan serta akan menjadi alternatif baru bagi kaum milenial yang butuh figur muda dan enerjik untuk memimpin Kota Bitung. Selain sudah mempunyai banyak pengalaman sebagai birokrat, Victorine Lengkong juga lahir dan besar di Bitung. Apalagi ibunda tercinta juga bisa mengambil hati warga Nusa Utara.

Robert Lengkong salah satu keluarga Orin mengatakan, Victorine mempunyai keinginan besar untuk membangun Kota Bitung apalagi hal tersebut didukung oleh suami tercinta. Ketika dihubungi kemarin, Orin mengatakan sedang mematangkankan niatnya untuk maju dalam Pilwako dan tentunya dengan memperhitungkan banyak hal, “walaupun sudah mepet tapi masih ada waktu 1 bulan, selain partai pengusung saya juga harus mencari pasangan yang tepat, jika masyarakat Kota Bitung benar menginginkan saya berbakti untuk membuat Kota Bitung lebih maju dan lebih baik mengapa tidak”, tutupnya sembari tersenyum.

(VM)

Sharing is caring

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here