Gelar Ibadah Syukur, DeLon “Kader Partai Harus Satu Garis Dengan Perjuangan Satu Komando Dengan Instruksi Partai”

0
Foto: Ibadah Syukur DPC PDIP Minahasa Utara.

PAPARAN.id MINUT ǁ Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Minahasa Utara (Minut) menggelar ibadah syukur yang bertempat di kantor DPC PDIP Minut. Ibadah syukur ini merupakan rangkaian syukur Bulan Bung Karno yang secara Nasional di laksanakan di GBK Jakarta beberapa hari lalu, dimana Tim DPC PDIP Minut mengutus 141 orang kader yang terdiri dari 130 pengurus ranting. (29/06/2023).

Editor: Gambar 1

Satuan Tugas (Satgas) Sepuluh orang, Pdt. Ansye Sompotan-Tampi, sebagai khadim yang dalam khotbanya mengatakan tentang identitas umat pilihan yang memiliki predikat bangsa pilihan yang telah dituntun oleh Tuhan untuk masuk ke dalam janji Tuhan sebagai umat yang telah ditebus dengan darah Yesus, yang memiliki prinsip dan pendirian kokoh sebagai batu penjuru yang hidup dan mampu membangun rumah rohani.

Editor: Gambar 2

Selain itu ibadah syukur ini adalah bagian dari rasa syukur rombongan DPC PDIP Minut yang boleh tiba dengan selamat  setelah mengikuti kegiatan Bulan Bung Karno di Jakarta. Ketua DPC PDIP Minut, Denny Kamlong Lolong (Delon) dalam sambutannya mengatakan bersyukur kepada Tuhan, PDIP boleh menggelar kegiatan akbar yang dihadiri oleh ribuan kader dan simpatisan partai.

Lanjut Delon dirinya sangat berharap agar kader partai tidak menjadi batu sandungan namun tetap solid dan komitmen dalam perjuangan bersama memperjuangkan kepentingan rakyat. “Saya berharap teman-teman pengurus tetap solid dalam perjuangan bersama dengan tidak menjadi batu sandungan di lingkungan masyarakat, sehingga benar-benar dapat menjadi contoh, teladan dan tentunya patuh dan loyal terhadap partai.

Editor: Gambar 3

Satu garis dengan perjuangan, satu komando dengan instruksi partai.” Ujar DKL. Dalam ibadah syukur ini hadir para pengurus DPC PDIP Minut, Pengurus PAC dan Ranting se-Kabupaten Minahasa Utara serta para calon anggota DPRD baik Kabupaten Minahasa Utara maupun Caleg DPRD Provinsi Dapil Minut-Bitung.

(PVM)

Sharing is caring

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here